?
Berita SMK Negeri 8 Surakarta

MAESTRO KERONCONG GESANG WAFAT

?? Solo, 20/5/2010 Maestro keroncong Gesang Martohartono meninggal dunia pada usia 93 tahun di Rumah Sakit Umum PKU Muhammadiyah Solo, Kamis (20/5) sekitar pukul 18.10 WIB.

Jenazah Gesang rencananya akan dimakamkan di Tempat Permakaman Umum Pracimalaya, Makam Haji Surakarta, Sabtu (21/5).
??????????? Gesang meninggal setelah mendapat perawatan sejak Minggu (16/5) karena sakit.
??????????? Sebelum wafat
, kondisi kesehatanya sempat drop hingga dua kali, dan pernah meminta dituliskan tiga lagu keroncong karyanya, termasuk Bengawan Solo.
??????????? "Beliau sebelum wafat, kesehatannya sempat drop hingga dua kali. Pertama pada pukul 13.30 WIB dan pukul 18.00 WIB," kata Yani Effendi, anak keponakan Gesang saat di RSU PKU Muhammadiyah Solo.
??????????? Menurut Yani, Kamis (20/5) sekitar pukul 07.00 WIB pagi, Gesang hendak disuapi makan dua sendok. Bahkan, beliau sempat minta dituliskan syair lagu keroncong oleh salah satu keponakannya Yaniarti.
??????????? "Beliau minta dituliskan tiga lagu kerongcong, yakni Jembatan Merah, Sapu Tangan, dan Bengawan Solo," katanya.
??????????? Setelah itu, kesehatan Gesang terus menurun, dan sekitar pukul 13.30 WIB mengalami sesak napas, sehingga tim dokter menanganinya secara intensif dan sempat memberikan pengobatan untuk mengeluarkan lendir di tenggorokannya.
??????????? Gesang membaik kembali kesehatannya beberapa jam, namun sekitar pukul 18.00 WIB kesehatannya kembali memburuk setelah mengalami sesak napas diikuti gangguan jantung.
??????????? "Tim dokter yang menangani beliau mengatakan kalau Gesang mengalami sesak napas dan diikuti gangguan jantung," katanya.
??????????? Gesang menghembuskan napas terakhir sekitar pukul 18.10 WIB saat dirawat di ruang ICU RS PKU Muhammadiyah Solo.
??????????? Santoso, juga keponakan lain Gesang, menjelaskan jenazah Gesang rencananya dimakamkan di TPU Pracimalaya, Makam Haji Surakarta, Sabtu (21/5).
??????????? Menurutnya, sebelum diberangkatkan ke tempat peristirahantan terakhir, jenazah Gesang akan dibawa ke Pendapi Gede Kantor Pemerintah Surakarta untuk menghormati jasa seorang seniman besar yang dikenal dengan lagunya Bengawan Solo.


20 Mei -Hari Kebangkitan Nasional-
Dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional 20 Mei, ada baiknya kita mengingat kembali perjalanan sejarah bangsa kita, yang dimulai dengan lahirnya gerakan nasionalis pertama Boedi Oetomo pada tanggal 20 Mei 1908, hampir seratus tahun yang lalu. Pergerakan nasional ini dipimpin oleh Dokter Soetomo di Jakarta. Dengan dorongan dilahirkannya Boedi Oetomo ini, kemudian lahirlah Sarekat Islam, di tahun 1912, di bawah pimpinan Haji O.S. Tjokroaminoto bersama Haji Agus Salim dan Abdul Muis. Dalam tahun 1912 itu lahir pula satu gerakan politik yang amat penting, yaitu Indische Partij yang dimpimpin oleh Douwes Dekker (Dr. Setiabudhi), R.M. Suwardi Suryaningrat dan Dr. Tjipto Mangunkusumo. Tahun 1913, partai ini dilarang oleh pemerintah kolonial Belanda dan pemimpin-pemimpinnya ditangkapi dan kemudian dibuang dalam pengasingan.

Sebagai buntut perkembangan ini, maka pada tahun 1914 lahir di Semarang satu organisasi berfaham kiri (komunis), yaitu Indische Sociaal Demokratische Vereeniging (ISDV) di bawah pimpinan Sneevliet dan Semaun. Dalam tahun 1920 (23 Mei) ISDV ini telah berubah menjadi Partai Komunis Indonesia (PKI), dengan pimpinan Semaun juga. Dalam perjuangan melawan kolonialisme Belanda, PKI telah mencetuskan pembrontakan di Banten, Jakarta dan Yogyakarta dalam tahun 1926, dan kemudian juga di Sumatera Barat dalam tahun 1927. Setelah pemberontakan itu ditindas oleh pemerintahan kolonial Belanda, maka ribuan pimpinan dan anggota PKI ditangkapi, dan kemudian dibuang dalam pengasingan di Tanah Merah (Digul).

Berbekal sejarah di atas, sudah saatnya kita sebagai masyarakat Indonesia bersatu untuk membangun kembali negara yang selama beberapa tahun belakangan ini terus-menerus diberikan cobaan dan musibah, serta maraknya kasus-kasus kriminal dari mulai yang dilakukan oleh masyarakat yang perkenomiannya lemah bahkan sampai para pejabat yang terus-menerus mencuri aset negara Indonesia. Oleh karena itu, mari kita mulai hari Kebangkitan Nasional tahun ini dengan mengintrospeksi diri masing-masing. Mari sama-sama kita perbaiki moral masing-masing diri kita dan juga moral masyarakat Indonesia secara keseluruhan, sehingga harapan kita, dengan moral masyarakat yang baik, maka negara kita yang tercinta ini akan menjadi baik pula.

Selain moral yang baik, yang tidak kalah penting adalah masalah pendidikan di negara kita. Dengan momen hari Kebangkitan Nasional ini, mari sama-sama kita memberikan andil dan solusi terbaik untuk membangun pendidikan Indonesia yang baik dan berkualitas. Karena dengan SDM manusia yang bermoral baik dan memiliki kuantitas serta kualitas yang baik bangsa Indonesia bisa bangkit menjadi bangsa yang baik dan bermartabat.

sumber tulisan dari http://www.e-smartschool.com/


Syarat-syarat pendaftaran 2010/2011
SMK NEGERI 8 SURAKARTA atau SMKI SURAKARTA, Menerima peserta didik baru tahun ajaran 2010/2011pelaksanaan tanggal 1-3 juli 2010, kompetensi Keahlian Seni Karawitan, Seni Tari, , Seni Pedalangan, Seni Musik, Dan Seni Teater.brosur dapat diambil pada menu download

Pengumuman hasil kelulusan ujian
Pengumuman hasil kelulusan ujian nasional dan ujian Sekolah Menengah Kejuruan SMK Negeri 8 Surakarta tahun ajaran 2009 /2010 dapat dilihat di menu download

SOLO TECHNO PARK (STP)
Dalam rangka mengakselerasi perkembangan potensi daerah yang dimiliki, pemerintah daerah Kota Surakarta secara bertahap membangun Solo Techno Park (STP). STP diharapkan mampu mensinergikan bidang-bidang unggulan secara terintegrasi, berbasiskan teknologi dan Bisnis dengan R&D dan inovasi terus-menerus.
STP merupakan pengembangan dari lembaga diklat Surakarta Competency and Technology Center (SCTC) yang didirikan tahun 2004


1 ? 2 ?
?
??
? Program Keahlian
?
? Pencarian Data
? ?
Kata Kunci :

Kategori :
? Statistik Website
?

014952

Pengunjung hari ini : 11
Total pengunjung : 3292
Hits hari ini : 32
Total Hits : 14952
Pengunjung Online : 1

?
? Copyright ? 2009 - 2010 by SMK Negeri 8 Surakarta. All rights reserved ?